KH Hasyim Muzadi Meninggal Dunia di Usia 72 Tahun

Hari ini tanggal 16 Maret 2017 kita kehilangan seorang tokoh yaitu Kyai Haji Ahmad Hasyim Muzadi.
Beliau adalah seorang tokoh Islam Indonesia dan mantan ketua umum Nahdlatul Ulama yang menjabat sebagai anggota Dewan Pertimbangan Presiden sejak 19 Januari 2015. Beliau juga pernah menjadi pengasuh pondok pesantren Al Hikam Malang, Jawa Timur, Sebelumnya dia juga sempat mengenyam penddikan di Pondok Pesantren Modern Darussalam GOntor (1956-1962).

Berikut ini sekilas tentang Kyai Haji Ahmad Hasyim Muzadi:
Kyai Haji Ahmad Hasyim Muzadi lahir di Tuban, Jawa Timur pada tanggal 8 Agustus 1944.

Kyai Haji Ahmad Hasym Muzadi mengenjang pendidikan di Madarasah Ibtidaiyah di Tuban sekitar tahun 1950, dan melanjutkan pendidikannya di Pondok Pesantren Modern Gontor Ponorogo.  Beliau lalu menyelasaikan pendidikannya di Institut Agama Islam Negeri Malang, Jawa timur sekitar tahun 1969.

Beliau mulai berkiprah di organisasi pada tahun 1992 dan terpilih menjadi pengurus wilayah Nahdlatul Ulama Jawa Timur, dan selanjutnya menjadi ketua PBNU  pada tahun 1999. Beliau juga pernah menjadi Calon Wakil Presiden saat bersam Megawati pada pemilihan umum 2004.

Kyai Haji Ahmad Hasyim Muzadi
Lahir      : 8 Agustus 1944 di Tuban Jawa Timur
Meninggal  : 16 Maret 2017 di Malang Jawa Timur
Istri      : Hj. Muthomimah
Orang Tua  : Muzadi dan Rumyati
Pendidikan : UIN Maulanan Malik Ibrahim Malang (1964-1969)
Karya Tulis: - Membangun NU Pasca GusDur, Gransindo, Jakarta, 1999
             - NU di Tengah Agenda Persoalan Bangsa, Logo, Jakarta, 1999
             - Menyembuhkan Lukan NU, Jakarta, Logos, 2002

https://id.wikipedia.org/wiki/Hasyim_Muzadi

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "KH Hasyim Muzadi Meninggal Dunia di Usia 72 Tahun"

Post a Comment